Empat Perkara yang Membuat Manusia Bahagia

Illustration : Happy House :D!

Pada kesempatan kali ini saya ingin berbagi mengenai ceramah yang di sampaikan oleh Ustad Ihsan waktu kami menghadiri acara syukuran rumah baru salah satu sahabat kami di Canberra. Senang rasanya mendengar bahwa salah satu sahabat kami kini memiliki rumah yang nyaman di jantung kota Australia. Semoga Allah memberkahi selalu rumah mereka. =)

Sebelumnya Mohon maaf saya tidak sempat mencatat seluruh ayat-ayat dan hadist-hadist yang disampaikan. Hanya ingin berbagi tentang inti dari ceramah yang dibawakan dan semoga bisa bermanfaat bagi yang membacanya.  Seperti yang disampaikan Ustad Ihsan, semua itu ada zakatnya. Termasuk ilmu yang bermanfaat, tutur beliau,  juga ada zakatnya untuk disebarkan kepada orang lain. Aamiin, semoga kami bisa belajar untuk berbagi.

Nah, topik yang dibawakan oleh Ustad Ihsan kali ini berkenaan dengan “Rumah dalam Al Quran yang dikaitkan dengan 4 perkara yang menurut Rosulullah SAW bisa membuat manusia bahagia”.

Rasulullah SAW bersabda: “Empat perkara yang termasuk kebahagiaan adalah, wanita shalihah, rumah yang membuat lapang penghuninya, tetangga yang baik, dan kendaraan yang nyaman (hadist Al Hakim).

 

1. Memiliki pasangan sholeh/sholehah

Pasangan yang sholeh/sholehah seperti yang dijelaskan oleh Ustad Ihsan, adalah pasangan yang bisa memelihara mata dan telinga. Maksud dari memelihara mata adalah merasa cukup dengan apa yang dilihat dari pasangannya, termasuk segala kelebihan dan keterbatasan fisik yang dimiliki pasangannya. Dapat diartikan pula agar kita senantiasa menjaga mata kita agar selalu setia dengan pasangan dan melihat pasangan kita dengan penuh syukur. Disini juga dianjurkan agar wanita sebagai istri berdandan yang baik untuk menyenangkan hati suaminya, dan demikian pula sebaliknya suami berpakaian yang rapi untuk membahagiakan istrinya.  Kemudian Maksud dari menjaga telinga adalah menjaga aib keluarga agar tidak keluar dari rumah.

2. Memiliki Tetangga yang sholeh

Memiliki tetangga yang sholeh artinya adalah tetangga yang senantiasa membawa tetangga disekitarnya untuk  berbuat baik. Termasuk kewajiban kita untuk selalu berbuat baik kepada tetangga. Dijelaskan pula oleh Ustad Ihsan, jika ingin memilih rumah dianjurkan untuk meninjau lingkungannya terlebih dahulu baru kemudian melihat kondisi rumahnya. Artinya jika tetangga-tetangganya baik insyaAllah rumahnya juga berpeluang untuk menjadi ikut berkah karena antar tetangga  saling mengajak dalam kegiatan-kegiatan yang baik pula.

3. Rumah yang luas

Rumah yang luas artinya adalah rumah yang disemarakan dengan kegiatan ibadah. Ibadah di sini dapat diartikan luas termasuk rumah yang digunakan untuk mendirikan ibadah seperti sholat berjamaah dan mengaji bersama, maupun rumah yang dihidupkan dengan kegiatan-kegiatan bermanfaat seperti belajar/menuntut ilmu.

4. Kendaraan yang nyaman

Kendaraan yang nyaman diartikan memiliki kendaraan yang baik yang dapat digunakan untuk mengantar keluarga kita dalam perjalanan dengan nyaman.

Demikian, uraian singkat yang saya tangkap dalam ceramah Ustad Ihsan. Sekali lagi mohon maaf jika terdapat kesalahan dari apa yang saya sampaikan. Jika benar itu datang dari Allah SWT semata dan jika salah itu murni kesalahan saya. =D Semoga 4 hal di atas bisa membuat kita senantiasa bahagia dan menaungi rumah kita dalam cahaya keberkahan dari Allah SWT.  Aamiin.

Salam bahagia,

Medria

Photo taken by insideourminds

Leave a Reply